Sungguh rahmat dan karunia yang sangat besar dari Allah subhanahu wata’ala kepada kita semua, khususnya masyarakat Batam, dengan selesainya pembangunan Masjid Agung II yang kita diberi nama :
MASJID SULTAN MAHMUD RIAYAT SYAH
Yang merupakan Masjid dengan kubah terbesar di Indonesia, dengan bentangan mencapai 63 meter. Pembangunan Masjid Agung II ini merupakansalah satu bukti komitmen pemerintah kota Batam dalam mewujudkan pembangunan infrastruktur kota dengan kualitas terbaik, bahkan dengan kualitas/ level internasional; Pembangunan Masjid Agung II juga merupakan komitmen pemerintah kota Batam dalam melaksanakan pembangunan manusia yang bertaqwa kepada Allah subhanahu wata’ala, sehingga tercipta pembangunan yang seimbang/ balance dan memiliki nilai sempurna (lahir dan bathin), serta pengamalan sila pertama pancasila.
Masjid Agung II berdiri di lahan seluas 41.422 m2 yang menggunakan arsitektur Arab-Turki-Melayu dan dapat menampung 25.000 jemaah, serta
memiliki berbagai keistimewaan dan fasilitas lengkap, tentu saja memiliki daya tarik bagi siapa saja untuk mengunjunginya; Masjid Agung II ini juga diharapkan menjadi salah satu ikon pariwisata di kota Batam, sehingga
akan menjadi tujuan wisata bagi turis lokal maupun internasional; Pelaksanaan even atau kegiatan yang bernuansa keagamaan di dalam masjid serta kegiatan budaya di lingkungan masjid akan menjadikan areal Masjid Agung II selalu menjadi pusat keramaian baik dari masyarakat Batam sendir maupun wisatawan. Selanjutnya hal tersebut diharapkan akan berdampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar.
Segala hal yang kita lakukan / dibangun tersebut adalah dalam rangka melaksanakan Visi dan Misi kota Batam tahun 2016-2021 yang kita rumuskan bersama yaitu :
”Terwujudnya Batam Sebagai Bandar Dunia Madani Yang Berdaya Saing, Maju, Sejahtera, Dan Bermartabat” Semoga dengan usaha dan do’a, segala yang kita cita-citakan akan tercapai sesuai harapan kita bersama.