Kemegahan lain Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah, Batam adalah, dilengkapi dengan menara utama setinggi 99 meter. Filosofi ketinggian menara 99 meter sesuai Asmaul Husna yang berjumlah 99.
Menara ini memiliki 21 lantai dan dilengkapi lift untuk mengantar jamaah naik ke atas. Menara pandang 1 setinggi 64,5 meter berada di lantai 15 dengan kapasitas 30 orang.
Dari lantai 15, jamaah dan warga Batam bisa memanfaatkan fasilitas teropong untuk melihat Batam dan negara tetangga Singapura dari ketinggian.
Di dalam menara ini ada kaca cermin, sementara sisi luarnya ditutup kaca transparan dan dilapis pagar besi untuk pengaman.
Selain menara utama setinggi 99 meter, Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah juga dilengkapi lima menara kecil lain yang berada di sekeliling masjid.
Minggu malam (22/9/2019) Walikota Batam H Muhammad Rudi beserta istri, yang juga Ketua TP PKK Batam Hj Marlin Agustina, melihat sisi dalam menara pandang yang berada di lantai 15 tersebut.
Pemandangannya kami sajikan dalam esai foto berikut ini.